Julen Lopetegui menambah panjang daftar pelatih Real Madrid yang cepat dipecat. Sebelumnya juga sejumlah pelatih mengalami nasib yang kurang lebih sama. Berikut ini ulasan khas SBOBET.
Real Madrid sudah dikenal luas sebagai tim yang sangat berbasis pada kesuksesan. Ini berarti tim ini sendiri seakan tak memiliki ruang untuk kegagalan dan juga prestasi yang buruk. Hal ini salah satunya bergantung pada sang presiden dan juga CEO yang sama sekali tak memiliki kesabaran bila tim mendapatkan hasil yang tak memuaskan. Hal ini tak hanya berakibat pada suasana di manajerial menjadi begitu keras. Tapi juga menjadikan beberapa pelatih tak sanggup bertahan lama di Real Madrid.
Para pelatih ini tentunya mendapatkan tekanan paling keras untuk memberikan hasil terbaik. Kegagalan tim untuk meraih kemenangan atau meningkatkan peringkat di klasemen sementara bisa menyebabkan pelatih tersebut dipecat. Tak perduli berapa lama waktu sejak pelatih ini mulai bekerja.
Sederet pelatih Real Madrid tak memiliki masa tugas yang lama. Beberapa bahkan hanya dalam hitungan minggu saja. Di bawah ini merupakan daftar para pelatih Real Madrid yang dipecat dalam waktu singkat.
Mariano García Remón
Mariano García Remón menjadi salah satu pelatih yang dipecat dalam waktu cepat. Pada musim 2004 hingga 2005, Mariano García Remón menjadi asisten pelatih Jose Antonio Camacho. Keduanya sudah menjadi tim selama 13 tahun. Kegagalan dari Jose Antonio Camacho membuat pelatih ini dipecat, hingga pada bulan September 2004 Mariano García Remón diangkat menjadi pelatih.
Namun masa jabatan Mariano García Remón tak berlangsung lama. Kekalahan Real Madrid atas Athletic Bilbao dan Deportivo La Coruna, disusul dengan kekalahan 3-0 atas Barcelona membawa akhir masa pelatihan Mariano García Remón. Posisi Mariano lantas digantikan oleh Vanderlei Luxemburgo. Saat itu Real Madrid berada di peringkat 6 klasemen sementara.
Rafa Benitez
Sedikit berbeda dengan beberapa pelatih Real Madrid lain, Rafa Benitez sebenarnya menunjukkan prestasi yang cukup apik. Dari 25 pertandingan yang dilalui Real Madrid dibawah pelatihan Rafa Benitez, tim ini meraih 17 kali kemenangan, 5 hasil imbang, dan hanya 3 kali kekalahan. Rafa Benitez juga memberikan hasil 10 kemenangan berturut-turut untuk Los Blancos di masa awal pelatihannya.
Meskipun setelah itu, kekalahan atas Sevilla dan juga Barcelona di laga tandang memicu banyak pemberitaan mengenai pelatih ini.
Di sisi lain, kontrak Rafa Benitez justru berakhir karena ketidak cocokan dengan beberapa pemain di ruang ganti Bernabeu. Salah satunya dengan Cristiano Ronaldo.
Juande Ramos
Sederet pelatih Real Madrid yang dipecat memang berhubungan dengan Barcelona. Bernd Schuster menjadi salah satu pelatih yang mengundurkan diri setelah menyebut Real Madrid tak memiliki kesempatan menang atas Barcelona, yang saat itu dimentori oleh Pep Guardiola. Mundurnya Bernd Schuster, membawa Juande Ramos resmi duduk di kursi pelatih pada 9 Desember 2008.
Juande Ramos terbilang sukses di masa awal pelatihan di Real Madrid. Dari 27 pertandingan Liga Spanyol di musim itu, Juande Ramos membawa Real Madrid mendapatkan 18 kali kemenangan serta 1 hasil imbang. Namun rupanya ungkapan dari Bernd Schuster menjadi nyata. Real Madrid mengalami kekalahan 2-6 atas Barcelona.
Namun Juande Ramos justru dipastikan turun dari posisi pelatih Real Madrid setelah klub tersebut menyelesaikan musim di peringkat 2. Dengan trofi musim tersebut dimenangkan oleh The Catalans. Tepat di awal musim, posisi Juande Ramos diberikan pada Manuel Pellegrini.
Alfredo Di Stefano
Nama Alfredo Di Stefano sudah tak asing lagi bagi penggemar sepak bola. Mantan pemain legendaris Real Madrid ini memegang rekor tim, yang hanya baru-baru ini saja dipecahkan oleh Raul dan juga Cristiano Ronaldo. Alfredo Di Stefano secara keseluruhan melesakan 106 gol di 169 pertandingan yang ia lakoni untuk Real Madrid.
Meskipun rekor yang diraih oleh Alfredo Di Stefano saat ini sudah dipecahkan oleh 6 pemain lain di Real Madrid. Namun tetap saja nama Alfredo Di Stefano menjadi legenda.
Sayangnya, kepelatihan Alfredo Di Stefano di Real Madrid tak berlangsung seapik ketika dirinya menjadi pemain. Alfredo Di Stefano mendapatkan 2 kali masa kepemimpinan di klub Los Blancos. Di periode kedua, Alfredo Di Stefano undur diri setelah Real Madrid ditundukan oleh Barcelona di La Liga. Serta setelah Real Madrid gagal masuk ke Europen Cup.
Julen Lopetegui
Julen Lopetegui menjadi pelatih terbaru yang dipecat oleh Real Madrid. Julen Lopetegui, yang dikenal luas sebagai pelatih sukses untuk tim nasional Spanyol memutuskan untuk berpindah ke Santiago Bernabeu tepat sebelum Piala Dunia dimulai. Keputusan ini pun menyebabkan dirinya didepak keluar dari tim manajerial tim nasional Spanyol untuk pergi di Rusia.
Mengingat sukses besar tim nasional Spanyol sejak masa pelatihannya di tahun 2016, pendukung pun berharap Julen Lopetegui membawa hasil yang sama untuk Real Madrid. Sayangnya tepat ketika Julen Lopetegui bergabung, pemain bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo justru hengkang. Bisa ditebak, Real Madrid mengalami awal musim terburuk sepanjang sejarah dan terhempas dari peringkat atas klasemen sementara La Liga 2018/19.
Pada bulan Oktober 2018 Real Madrid mengumumkan Julen Lopetegui sudah resmi dipecat dari kursi pelatih klub ini.
Ya, penggemar taruhan Liga Spanyol pasti cukup terkejut dengan kejadian ini. Semoga saja pengganti Julen Lopetegui selanjutnya bisa bertahan cukup lama.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan