Inter Milan 2-1 Empoli
Di akhir pekan lalu Serie A Liga Italia telah resmi mengakhiri musim dengan menyajikan pertandingan terakhir pada musim ini. Seperti yang kita ketahui, Serie A telah memasuki pekan ke-38 pada akhir pekan lalu. Banyak sekali pertandingan yang telah tersaji, salah satunya adalah pertandingan antara Inter Milan vs Empoli.
Pertandingan antara Inter Milan vs Empoli berlangsung di Stadion San Siro pada hari Senin (27/05/2019) dini hari WIB. Bertindak sebagai tim tuan rumah, Inter Milan tampaknya berhasil menyelesaikan pertandingan akhir musim dengan baik. Pada pertandingan tersebut Inter Milan berhasil mengalahkan Empoli dengan skor tipis 2-1. Hasil tersebut merupakan hasil yang sangat penting bagi Inter Milan di akhir musim ini. Bagaimana tidak, berkat hasil kemenangan atas Empoli tersebut Inter Milan pada akhirnya berhasil finish di posisi empat besar mengalahkan tetangganya, yaitu AC Milan.
Tentu saja, Inter Milan akan berlaga di dalam kompetisi liga champions pada musim depan. Kendati demikian, pada pertandingan Empoli pada dini hari tadi terjadi tragedi kartu merah yang menimpa salah satu pemain Inter Milan, yaitu Keita Balde. Keita Balde harus dikeluarkan oleh wasit akibat kartu merah yang diterimanya pada menit ke-90+7. Selain Keita Baldea, salah satu pemain Empoli, Filippo Perucchini juga terkena kartu merah pada menit ke-90+5.
Bermain di markas sendiri, Inter Milan menggunakan formasi 4-2-3-1 dengan mengandalkan seorang striker seperti Mauro Icardi untuk bermain sebagai starter. Di posisi gelandang ada nama-nama seperti Ivan Perisic, Radja Nainggolan dan Matteo Politano yang bermain sebagai starter. Sedangkan di bangku cadangan ada nama-nama seperti Lautaro Martinez, Keita Balde dan Borja Valero.
Sementara itu pada kubu Empoli menggunakan formasi 3-1-4-2 dengan mengandalkan dua pemain lini depan seperti Diego Farias dan Francesco Caputo untuk bermain sebagai starter. Di posisi gelandang ada nama-nama seperti Hamed Junior Traore, Afriyie Acquah dan Marko Pajac untuk bermain sebagai starter. Sedangkan di bangku cadangan ada nama-nama seperti Matteo Brighi, Filippo Perucchini dan Manuel Pasqual.
Inter tentu mengincar kemenangan pada laga ini agar dapat mengikuti liga champions musim depan. Bermain di markas sendiri Inter Milan langsung tancap gas demi mendapatkan poin penuh pada pertandingan ini. Mereka terus tampil menggebrak ke dalam barisan pertahanan Empoli sejak menit-menit awal babak pertama. Sayangnya beberapa peluang dari Inter Milan yang berhasil diciptakan oleh Radja Nainggolan dan Ivan Perisic belum mampu membuat Inter Milan menghasilkan gol.
Inter Milan pun tetap berusaha untuk dapat mencetak gol terlebih dahulu. Kendati demikian dari tim Empoli bukannya tanpa perlawanan. Mereka juga tentu mengincar poin pada pertandingan ini agar tidak terdegradasi pada musim ini. Tim Empoli bahkan sempat mengancam ke dalam barisan pertahanan Inter Milan melalui aksi dari Francesco Caputo dan Diego Farias. Sayangnya, usaha dari kedua pemain tersebut belum mampu menaklukkan kiper Inter Milan, Samir Handanovic.
Tim tuan rumah masih terus berusaha untuk dapat mencetak gol di babak pertama ini. Namun usaha demi usaha yang dilakukan oleh pasukan Luciano Spalletti tersebut belum membuahkan hasil gol sama sekali. Kiper Empoli, Bartlomiej Dragowski tampil sangat agresif sepanjang babak pertama sehingga kerapkali menggagalkan peluang dari Inter Milan, termasuk aksi dari Radja Nainggolan. Hingga babak pertama berakhir, skor 0-0 masih bertahan untuk kedudukan dua tim.
Memasuki babak kedua, Inter tetap tidak berniat untuk mengendorkan daya serangnya ke dalam barisan pertahanan Empoli. Hingga pada akhirnya Inter Milan berhasil mencetak gol ke gawang Empoli pada menit ke-51 melalui gol dari Keita Balde. Pemain tersebut melakukan tembakan yang sangat keras dan mengarah ke gawang Empoli sehingga tak mampu dibendung oleh Dragowski. Gol tersebut membuat Inter Milan unggul sementara atas Empoli dengan skor 1-0.
Setelah gol tersebut, Inter Milan tampil lebih percaya diri dan tetap menekan barisan pertahanan Empoli. Di menit ke-60 an Inter Milan mendapatkan hadiah penalti dari wasit setelah Icardi dilanggar Dragowski di daerah kotak terlarang. Namun sayangnya, eksekusi dari Icardi belum mampu mencetak gol kedua bagi Inter Milan.
Semangat Empoli muncul ketika penalti dari Icardi gagal. Mereka mencoba untuk membangun serangan dan mencetak gol ke gawang Inter Milan. Hingga akhirnya pada menit ke-76 melalui gol dari Hamed Junior Traore. Gol tersebut membuat kedudukan menjadi imbang 1-1.
Beruntung bagi Inter Milan, memasuki menit ke-81 Radja Nainggolan berhasil mencetak gol untuk Inter Milan. Berkat gol tersebut akhirnya Inter Milan berhasil meraih tiga poin pada pertandingan akhir musim ini.
Hasil tersebut membuat Inter Milan finish di posisi 4 dengan 69 poin, sementara Empoli harus didegradasi karena finish di posisi 18.
Susunan pemain:
Inter Milan (4-2-3-1): Handanovic, Asamoah, Skriniar, de Vrij, D’Ambrosio, Vecino, Brozovic, Perisic, Nainggolan, Politano, Icardi.
Empoli (3-1-4-2): Dragowski, Maietta, Silvestre, Dell’Orco, Bennacer, Di Lorenzo, Pajac, Acquah, Traore, Diego Farias, Caputo.
Pertandingan Berikutnya
Inter akan menghadapi Man United pada ICC Cup pada bulan Juli nanti. Ikuti terus sepakbola dunia di SBOBET. Sebentar lagi akan ada pertandingan Piala Afrika yang layak dinanti.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan