Empoli 0-1 Inter Milan
Pada akhir pekan ini Serie A Liga Italia telah memasuki pertengahan musim, tepatnya memasuki pekan ke-19. Dimana pada pekan ini Inter Milan berhasil menang dramatis atas Empoli dengan skor tipis 1-0. ikuti review pertandingan SBOBET berikut ini.
Pertandingan antara Empoli vs Inter Milan berlangsung di Stadion Carlo Castellani pada hari Sabtu (29/12/2018) malam hari WIB. Secara dramatis, Inter Milan berhasil meraup poin penuh di markas Empoli pada pekan ini. Kemenangan tersebut menjadi hal yang sangat penting bagi pasukan Luciano Spalletti untuk menjaga asa agar tetap bertahan pada zona liga champions. Pertandingan antara kedua tim terbilang berjalan dengan sangat seru. Baik Empoli maupun Inter Milan sama-sama terjebak dalam kebuntuan sehingga sangat susah untuk mencetak gol.
Inter Milan baru dapat memecah kebuntuan pada babak kedua saat laga memasuki menit-menit akhir pertandingan. Ialah Keita Balde yang berhasil menjadi pahlawan kemenangan Inter Milan dengan berhasil mencetak gol tunggal pada menit ke-72.
Bermain di markas Empoli, Luciano Spalletti menurunkan skuad terbaiknya demi mendapatkan poin penuh pada pertandingan tersebut. Inter Milan menggunakan formasi 4-3-3, sementara tim tuan rumah menggunakan formasi 5-3-2. Inter Milan berhasil menguasai jalannya pertandingan di markas Empoli.
Tercatat Mauro Icardi dkk berhasil meraih penguasaan bola sebesar 64 persen, yang dimana lebih unggul jauh ketimbang tim tuan rumah yang hanya mampu meraih penguasaan bola sebesar 36 persen. Tak hanya itu saja, dari segi jumlah umpan pun Inter Milan menghasilkan umpan yang begitu banyak ketimbang tim tuan rumah. Tercatat, Inter Milan berhasil menciptakan 637 operan dengan akurasi umpan sebesar 87 persen.
Walau Inter Milan berhasil menguasai jalannya pertandingan, namun pasukan Luciano Spalletti tersebut tampak mengalam kesusahan untuk menjebol gawang Empoli. Bermain dengan menggunakan 5 pemain bertahan, pasukan Giuseppe Lachini tersebut benar-benar memiliki pertahanan yang kokoh sehingga membuat para pemain Inter Milan cukup frustasi karena tidak bisa menjebol pertahanan tersebut.
Memasuki pertengahan babak pertama, Giuseppe berinisiatif untuk melakukan pergantian pemain terhadap timnya. Giuseppe menarik keluar Antonino La Gumina dan Manuel Pasqual serta memasukkan Miha Zajc dan Luca Antonelli. Pergantian pemain tersebut merupakan salah satu strategi yang dilakukan oleh Giuseppe untuk mengimbangi permainan dari Inter Milan. Sementara dari Inter Milan, Luciano Spalletti belum melakukan pergantian pemain pada babak pertama.
Inter Milan pun tetap berusaha untuk membuka keunggulan dengan melakukan serangan terus-menerus ke dalam barisan pertahanan lawan. Alhasil, peluang yang mereka ciptakan tak ada satu pun yang membuahkan hasil gol. Hingga akhirnya babak pertama ditutup dengan hasil imbang pada pertandingan antar Empoli vs Inter Milan.
Memasuki babak kedua, Inter Milan tetap tidak mengendorkan daya serangnya ke dalam barisan pertahanan tim tuan rumah. Inter Milan bahkan sempat menjebol gawang Empoli pada menit-menit awal babak kedua melalui Keita Balde. Sayangnya, gol tersebut dianulir oleh wasit karena Keita Balde terperangkap offside.
Luciano Spalletti melakukan pergantian pemain pada babak kedua. Radja Nainggolan dan Lautaro Martinez masuk menggantikan Matias Vecino dan Borja Valero. Masuknya Nainggolan dan Martinez tentu adalah salah satu strategi terbaik yang dilakukan oleh Spalletti pada pertandingan tersebut. Pasalnya akhir-akhir ini Martinez bermain dengan sangat mengerikan bersama Inter Milan.
Namun celakanya masuknya Lautaro Martinez tidak berjalan mulus. Pasalnya pada menit ke-68 pemain tersebut terkena kartu kuning setelah melakukan pelanggaran terhadap salah satu pemain Empoli. Kartu kuning tersebut tentu menjadi peringatan bagi Martinez agar bermain lebih berhati-hati di sisa-sisa pertandingan babak kedua ini.
Masuknya Nainggolan dan Martinez membuat daya serang Inter Milan semakin kreatif. Inter terus-menerus menyerang barisan pertahanan Empoli dan mencari celah agar mampu mencetak gol pada babak kedua. Hingga akhirnya saat laga memasuki menit ke-72 Inter Milan berhasil memecah kebuntuan lewat gol dari Keita Balde yang kali ini tidak dianulir oleh wasit. Berawal dari umpan manis yang dilepaskan Sime Vrsaljko, Keita Balde berhasil menerimanya dengan baik dan langsung melakukan tendangan voli yang keras mengarah ke gawang Empoli. Kiper Empoli, Ivan Provedel tak mampu menahan tendangan voli dari Balde sehingga bola masuk ke gawang. Gol tersebut membuat Inter Milan unggul atas tim tuan rumah dengan skor 1-0.
Inter pun semakin percaya diri setelah gol tersebut. Namun Empoli juga berusaha semaksimal mungkin untuk dapat menyamakan kedudukan dari Inter. Namun Empoli tak mampu menyamakan kedudukan hingga pertandingan berakhir. Skor 1-0 membuat Inter Milan berhasil menang atas Empoli.
Berkat kemenangan tersebut Inter Milan masih bertahan di posisi ketiga dengan total 39 poin, sementara itu Empoli semakin terpuruk di posisi 17 dengan total 16 poin.
Susunan pemain:
Empoli (5-3-2): Provedel, Pasqual, Rasmussen, Silvestre, Veseli, Untersee, Traore, Bennacer, Acquah, Caputo, La Gumina.
Inter Milan (4-3-3): Handanovic, Vrsaljko, de Vrij, Skriniar, Asamoah, Vecino, Borja Valero, Mario, Politano, Icardi, Balde.
Pertandingan Selanjutnya
Setelah ini, Liga Italia masih akan libur dan baru akan bertanding kembali pada 20 Januari mendatang. Cagliari akan menjadi lawan Empoli pada 21 Januari dan Inter akan bertanding melawan Sassuolo pada 20 Januari.
Ikuti terus info bola Liga Italia di SBOBET.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan