Mencari aksi seru lainnya?

SBOTOP memiliki banyak hal untuk Anda

Kunjungi www.sbotop.com
untuk melihat game menarik dan penawaran eksklusif

Untuk informasi lebih lanjut:
Email kami di [email protected]

KUNJUNGI SEKARANG

SBOTOP APP Welcome Freebet – ID
Gareth Bale & Puiyi
FULHAM-WIDE-ID
PROMO-WIDE-ID
previous arrow
next arrow
 

Prediksi Swiss vs Kroasia: Pertandingan Persahabatan, Oktober 2020

Swiss vs Kroasia

Laga persahabatan Swiss vs Kroasia akan digelar pada Kamis (8/10/2020) pukul 01.45 WIB dini hari. Laga yang bakal digelar di Stadion Kybunpark, St. Gallen, Swiss, nanti akan menampilkan banyak wajah baru di kedua kesebelasan.

Baik Swiss maupun Kroasia ingin memanfaatkan laga bertajuk friendly match tersebut sebagai ajang untuk melakukan rotasi pemain. Memberikan kesempatan kepada lebih banyak pemain baru ini bertujuan untuk mempersiapkan skuad kedua kesebelasan dalam menghadapi lanjutan kompetisi UEFA Nations League 2020.

Sebagaimana dijadwalkan, Swiss akan melakoni dua laga tandang yang berat dalam sepekan kedepan. Yang pertama mereka akan terbang ke Spanyol pada Minggu (11/10/2020). Tiga hari berselang (Rabu, 14/10/2020) mereka langsung menghadapi Tim Panser Jerman.

Tak kalah berat, Kroasia juga akan menghadapi dua pertandingan di ajang yang sama. Bedanya dua pertandingan tersebut dilakukan di negeri sendiri. Akhir pekan nanti (Minggu, 11/10/2020) Kroasia akan menjamu Swedia yang berlanjut empat hari kemudian (Kamis, 15/10/2020) akan kedatangan Juara Piala Dunia 2018, Perancis.

Padatnya jadwal dan minimnya persiapan membuat pelatih kedua timnas ingin memanfaatkan laga tersebut untuk menambah jam terbang para pemain. Mereka berencana untuk menurunkan komposisi pemain yang lebih beragam dengan wajah-wajah baru dan jarang tampil di timnas.

 

Kondisi Tim

Di kompetisi UEFA Nations League 2020, kedua tim memiliki catatan yang kurang bagus. Keduanya adalah penghuni posisi buncit klasemen sementara di grup masing-masing.

Swiss yang yang berada di Liga A Grup 4 bersama Jerman, Spanyol, dan Ukraina, hanya mengemas 1 poin. Itu mereka dapatkan kala bermain imbang 1-1 kontra Jerman. Sementara bermain di Kiev, Swiss dipaksa menyerah 2-1.

Tergabung di Liga A Grup 3, Kroasia harus berhadapan dengan Portugal, Perancis, dan Swedia. Dari dua laga yang sudah mereka jalani, tak satupun poin mereka dapat. Dibantai Portugal 4-2 di partai perdana, Kroasia harus kembali menelan kekalahan 4-2 dari Perancis pada laga kedua.

Sementara dalam hal kekuatan tim, ada beberapa nama yang harus absen dan sebagian dipanggil kembali setelah sebelumnya tidak bisa merumput. Dari pihak Swiss, gelandang Woflsburg, Renato Steffen, harus ditarik dari skuad karena hasil tes menyatakan dirinya positif terjangkit virus corona.

Nama Xerdan Xaqiri kemungkinan akan kembali dipanggil meski dirinya jarang diturunkan dalam beberapa pertandingan terakhir. Ada juga nama Nice Jordan Lotomba yang siap melakukan debutnya di timnas senior.

Luka Modric dipanggil lagi ke timnas untuk laga persahabatan kontra Swiss
Pemain terbaik Piala Dunia 2018, Luka Modric, tetap menjadi andalan di timnas Kroasia

Dari kubu Kroasia, kondisinya tak jauh berbeda. Salah satu pemain kunci di Piala Dunia 2018, Ivan Rakitic, menyatakan gantung sepatu dari timnas Kroasia. Sebaliknya, Luka Modric yang pada pertandingan sebelumnya absen, kini sudah kembali bergabung dengan koleganya di timnas bersama bintang lainnya seperti Ivan Perisic dan Ante Rebic. Ada juga nama Domagoj Bradaric (Lille) yang mendapat panggilan pertama dari Zlatko Dalic.

 

Head to Head

Catatan rekor pertemuan Swiss vs Kroasia, mereka pernah bertemu sebanyak tiga kali. Swiss mencatatkan hasil kemenangan sekali dan dua pertemuan lainnya berakhir imbang. Pertemuan pertama pada fase penyisihan grup EURO 2004 yang berakhir dengan tanpa gol. Untuk kali kedua mereka bertemu yakni pada laga persahabatan pada Agustus 2012 dimana Swiss sebagai tim tamu berhasil meraih kemenangan 2-4. Duel terakhir juga terjadi dalam pertandingan persahabatan pada Maret 2014 yang kembali harus berakhir imbang dengan skor 2-2.

 

3 Pertemuan Terakhir Swiss vs Kroasia

05/03/14          Swiss 2-2 Kroasia

15/08/12          Kroasia 2-4 Swiss

13/06/04          Swiss 0-0 Kroasia

 

5 Pertandingan Terakhir Timnas Swiss

06/09/20          Swiss 1-1 Jerman

03/09/20          Ukraina 2-1 Swiss

18/11/19          Gibraltar 1-6 Swiss

15/11/19          Swiss 1-0 Georgia

15/10/19          Swiss 2-0 Irlandia

 

5 Pertandingan Terakhir Timnas Kroasia

08/09/20          Perancis 4-2 Kroasia

05/09/20          Portugal 4-1 Kroasia

19/11/19          Kroasia 2-1 Georgia

16/11/19          Kroasia 3-1 Slovakia

13/10/19          Wales 1-1 Kroasia

 

Skuad Swiss di UEFA Nations League 2020

Penjaga Gawang: Yvon Mvogo (PSV), Jonas Omlin (Montpellier), Yann Sommer (Borussia M’gladbach).

Belakang: Manuel Akanji (Borussia Dortmund), Loris Benito (Bordeaux), Eray Cumart (Basel), Nico Elvedi (Borussia M’gladbach), Becir Omeragic (Zurich), Ricardo Rodríguez (Torino), Fabian Schar (Newcastle United), Silvan Widmer (Basel), Remo Freuler (Atalanta), Kevin Mbabu (VfL Wolfsburg)

Tengah: Mvula Lotomba (Nice), Xherdan Shaqiri (Liverpool), Simon Sohm (Parma), Djibril Sow (Eintracht Frankfurt), Granit Xhaka (Arsenal), Steven Zuber (Eintracht Frankfurt), Cedric Itten (Rangers)

Depan: Edimilson Fernandes (Mainz 05), Christian Fassnacht (Young Boys), Mario Gavranovic (Dinamo Zagreb), Admir Mehmedi (Wolfsburg), Haris Seferovic (Benfica), Ruben Vargas (Augsburg), Breel Embolo (Borussia M’gladbach)

Pelatih: Vladimir Petkovic

 

Skuad Kroasia di UEFA Nations League 2020

Penjaga Gawang: Ivo Grbic (Atletico Madrid), Dominik Livakovic (Dinamo Zagreb), Simon Sluga (Luton Town)

Belakang: Borna Barisic (Rangers), Domagoj Bradaric (Lille), Duje Caleta-Car (Olympique Marseille), Tin Jedvaj (Bayer Leverkusen), Dejan Lovren (Zenit), Filip Uremovic (Rubin Kazan), Domagoj Vida (Beşiktaş), Sime Vrsaljko (Atletico Madrid)

Tengah: Marcelo Brozovic (Inter Milan), Mateo Kovacic (Chelsea), Luka Modric (Real Madrid), Mario Pasalic (Atalanta), Ivan Perisic (Inter Milan), Nikola Vlasic (CSKA Moscow), Mislav Orsic (Dinamo Zagreb)

Depan: Dario Melnjak (Rizespor), Marko Rog (Cagliari), Josip Brekalo (Wolfsburg), Ante Budimir (Osasuna), Antonio-Mirko Colak (PAOK), Andrej Kramaric (Hoffenheim), Bruno Petkovic (Dinamo Zagreb)

Pelatih: Zlatko Dalic

 

Tips Taruhan

??
Swiss vs Kroasia 1X2 Seri @ 3.10
Kamis, 8 Oktober 2020, 01:45 WIB

Meski sama-sama butuh suntikan moral untuk meraih kemenangan, namun misi utama yang diusung kedua pelatih dalam laga persahabatan adalah untuk memberi kesempatan kepada lebih banyak pemain. Keseruan tentu akan terjadi karena setiap pemain ingin menunjukkan skill terbaiknya guna mengamankan posisi di skuad timnas masing-masing. Diprediksi pertandingan Swiss vs Kroasia ini akan berakhir dengan skor imbang 1-1.

PENJELASAN SINGKAT TENTANG NILAI (??) TARUHAN KAMI:
?? = €20 (SANGAT YAKIN) ?? = €10 (YAKIN) ?? = €5 (CUKUP YAKIN)

Disclaimer: Odds telah sesuai pada saat penulisan.

 

●●●

Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan

Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan

Ikuti kami di Facebook, Twitter, Instagram dan Youtube

Tinggalkan komentar

Chat Langsung