Golden State Warriors 111-134 Milwaukee Bucks
Bertanding di kandang sendiri, Golden State Warriors mengalami kekalahan dari Milwaukee Bucks. Ini merupakan kekalahan kandang pertama Warriors dalam kompetisi NBA musim ini.
Dalam prediksi sebelumnya, Golden State Warriors lebih diunggulkan. Sebabnya adalah tim ini mengalami 8 kemenangan beruntun sebelumnya. Tapi rekor bagus itu terhenti dalam pertandingan yang berlangsung di Oracle Arena, Oakland, California, Amerika Serikat (AS), pada Kamis (8/11/2018) malam waktu setempat atau Jumat (9/11/2018) waktu Indonesia.
Dengan hasil ini, membuat catatan laga kandang Warriors menjadi 6-1 saat bertanding di Oracle Arena. Sedangkan jika dihitung dengan pertandingan tandang, maka ini menjadi kekalahan ketiga Warriors pada musim ini.
Pertandingan antara Golden State Warriors vs Bucks berlangsung dengan seru. Milwaukee berhasil unggul pada kuarter pertama. Skornya memang tipis, yakni dengan 32-29 untuk keunggulan Bucks.
Permainan Giannis Antetokounmpo memang luar biasa. Juara bertahan NBA dipaksa harus bekerja keras untuk membendung serangan Bucks.
Pada kuarter kedua, permainan Bucks makin menggila. Golden State Warriors terlihat kewalahan sehingga tertinggal cukup jauh. Pada kuarter ini, Bucks mencetak 32 poin, sementara Warriors hanya menghasilkan 22 poin saja. Sehingga Warriors pun menjadi tertinggal dengan skor 51-64.
Naasnya, setelah half-time ini, memasuki kuarter ketiga, performa Warriors tak kunjung membaik. Bucks pun unggul dominan pada babak ini. Di kuarter ketiga ini Curry juga diganti. Diperkirakan pemain tersebut mengalami cedera paha. Inilah yang kemudian permainan Warriors makin kacau. Di kuarter ketiga Bucks berhasil mencetak 41 poin sedangkan Warriors hanya sanggup mencetak 28 poin saja. Walhasil Bucks unggul jauh atas Warriors dengan skor 105-79.
Pada kuarter keempat, permainan Warriors membaik walaupun masih sulit untuk bisa mengejar ketertinggalan yang sudah terlampau jauh. Sementara Bucks terlihat lebih santai dengan terus mencoba menjaga jarak poin. Di kuarter keempat ini Bucks mencetak 29 poin sedang Warriors menghasilkan 32 poin. Sehingga skor akhir pun menjadi 134-111 untuk keunggulan Milwaukee Bucks.
Celtics Menang di Markas Suns
Sementara kemenangan diperoleh oleh Boston Celtics saat bertanding di markas Phoenix Suns. Skor pertandingan tersebut adalah 116-109 untuk kemenangan Celtics.
Kekalahan Phoenix Suns dari Boston Celtics ini disebabkan karena penampilan Kyrie Irving yang luar biasa. Di kuarter keempat dirinya mencetak 18 poin. Total pada pertandingan ini, Irving mencetak 29 poin yang merupakan rekor skor tertingginya
Penampilan Irving yang mempesona menjadi kunci kemenangan Boston Celtics malam itu. Ditambah lagi dengan Marcus Morris yang menghasilkan 17 poin. Penting diketahui Morris dulunya merupakan pemain Suns.
Sedangkan di kubu Suns yang paling bersinar adalah penampilan Devin Booker. Pemain ini tampil gemilang dengan mencetak 38 poin. tapi aksinya itu tetap tak mampu menghindarkan Suns dari kekalahan. Sementara T.J. Warren mencetak 29 poin di pertandingan ini.
Penampilan Booker sangat luar biasa. Dirinya mencetak 12 poin pada kuarter keempat dan terlihat berusaha keras untuk membuat timnya unggul. Namun permainan Celtics lebih bagus
Sementara rookie Suns, Deandre Ayton mencetak 14 poin dan 10 rebound di laga ini.
Pertandingan Suns vs Celtics berlangsung seru sampai harus dilakukan overtime atau babak tambahan. Celtics kalah pada kuarter pertama dan kedua. Namun kemudian berhasil bangkit pada kuarter ketiga dan keempat. Pada babak overtime Celtics berhasil mencetak 16 poin dan Suns hanya 9 poin saja.
Pelatih Suns, Igor Kokoskov, memperkirakan kekalahan timnya ini karena kelelahan yang dialami pemainnya. Namun dirinya tetap memuji kerja keras yang dilakukan pemainnya walaupun hasilnya belum seperti harapan.
Yang juga menjadi sorotan adalah TJ Warren. Dirinya mencetak 14 poin pada kuarter pertama dari total 29 poin yang dihasilkannya. Dirinya juga terlihat berusaha keras untuk membuat Suns menang. Akan tetapi memang kemenangan kali ini lebih berpihak pada Celtics.
Walau Celtics sempat tertinggal 55-35 saat half-time, tapi kemudian mereka berhasil bangkit. Semangat tersebut yang luar biasa dan membuat pelatih Celtics, Brad Stevens pantas senang akan penampilan para pemainnya.
Hasil NBA Lainnya
Sementara untuk hasil NBA lainnya, Portland Trail Blazer berhasil menang 116-105 melawan LA Clippers. Kemenangan ini salah satunya berkat penampilan bagus Damian Lillard. Bintang Trail Blazers tersebut mencetak 25 poin, 4 rebound dan 4 assist. Sedangkan di kubu Clippers yang bersinar adalah Montrezl Harrell.
Pertandingan Trail Blazers vs Clippers juga berlangsung seru. Blazers sempat unggul jauh pada kuarter pertama. Lalu Clippers berusaha mengejar pada kuarter kedua. Pada kuarter ketiga, pertandingan berlangsung ketat karena Trail Blazers menghasilkan 23 poin dan Clippers dengan 24 poin. lalu pada kuarter terakhir, Blazers berhasil meninggalkan lawannya itu dengan mencetak 32 poin, sedang Clippers hanya 24 poin saja.
Itulah hasil pertandingan NBA terbaru hari ini. Ikuti terus berita NBA di blog SBOBET ini.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita BOLA BASKET dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan