Heat Kalahkan Pacers 124-115
Dalam lanjutan laga NBA, Miami Heat kembali berhasil mengalahkan Indiana Pacers pada game ketiga round 1 yang digelar hari ini, 23 Agustus 2020. Miami Heat berhasil menang 124-115 atas Indiana Pacers. Dengan begitu Heat unggul 3-0 atas Pacers sejauh ini.
Ya kekalahan ini tidak diharapkan oleh Pacers, namun itulah yang terjadi. Dengan hasil ini peluang Indiana Pacers untuk melangkah ke babak selanjutnya semakin tipis.
Pacers sebetulnya telah tampil habis-habisan. Dengan mengandalkan pemain terbaik mereka seperti T.J. Warren, Malcolm Brogdon, Victor Oladipo dan Myles Turner, mereka cukup berhasil memberikan perlawan. Namun Miami Heat yang tampil lebih tenang berhasil mengatasi perlawanan Pacers.
Jimmy Butler mencetak 27 poin yang membuka jalan bagi Miami Heat. Selain itu ada tambahan 20 poin dari Tyler Herro. Tambahan poin itu membantu mempertahankan keunggulan Miami atas Indiana.
Kemenangan ini mempermudah bagi Heat untuk melaju pada babak berikutnya. Heat hanya tinggal menunggu pada game 4 dan kemungkinan mereka akan bertemu Milwaukee Bucks pada putaran kedua. Pacers sebaliknya peluangnya sudah begitu tipis. Ini juga akan membuat rekor mereka yang selalu kalah di putaran pertama pada musim keempat berturut-turut.
Heat tampil penuh percaya diri dengan sejumlah pemain andalan mereka. Ada Duncan Robinson yang tampil cukup baik dalam laga ini. Juga Tyler Herro, yang mencetak 20 poin dalam pertandingan itu, mampu memberikan sumbangsih berarti bagi Heat.
Pertahanan Heat amat baik. Inilah yang menjadi salah satu kunci kemenangan mereka. Selain itu Heat juga memilih menurunkan pemain yang lebih berpengalaman. Eric Spoelstra tahu pengalaman pemainnya akan sangat membantu dan itulah yang berhasil mereka buktikan hari ini.
Bucks Kalahkan Magic
Dari hasil pertandingan lainnya, Milwaukee Bucks berhasil mengalahkan Orlando Magic dengan skor 121-107. Dengan hasil ini, sementara Bucks unggul 2-1 atas Magic. Kemenangan yang mudah diraih oleh Giannis Antetokounmpo dkk atas lawannya.
Setelah kekalahan mengejutkan pada Game 1, Bucks yang merupakan tim unggulan teratas di Wilayah Timur bisa membuktikan dirinya lebih unggul dibandingkan dengan Magic. Khris Middleton mencetak 17 poin, delapan rebound dan enam assist. Tnetu yang lebih luar biasa adalah Giannis Antetokounmpo yang tampil hebat dengan 35 poin, 11 rebound dan tujuh assist.
Orlando sempat mencoba mengejar ketinggalan pada kuarter keempat, dengan mengurangi keunggulan 34 poin menjadi 15, namun intensitas Giannis, ditambah pertahanan hebat Bucks, membuat Magic sulit untuk menyalip perolehan skor lawannya.
Sementara bagi Magic, Nikola Vucevic mencetak 20 poin. Karena kemenangan Bucks ini mereka tinggal menyelesaikan dua pertandingan lagi untuk maju ke babak berikutnya.
Penampilan hebat Khris Middleton salah satu yang patut dipuji dari pertandingan ini. Dirinya tampil seperti yang diharapkan.
Forward Bucks ini mampu tampil efisien dan lebih percaya diri. Dirinya mampu tampil luar biasa dan berkontribusi besar bagi Bucks.
Sejauh ini Milwaukee adalah tim yang luar biasa. Mereka tim yang sangat ofensif berkat adanya Giannis dan Middleton. Tinggal menunggu bagaimana kelanjutan kemampuan tim ini pada pertandingan selanjutnya.
Thunder Tundukkan Rockets
Dari hasil lainnya, Oklahoma City Thunder berhasil mengalahkan Houston Rockets dengan skor 119-107. Hasil game 3 ini membuat Thunder sementara unggul 2-1 atas Rockets. Penampilan memukau Chris Paul menjadi salah satu kunci keunggulan OKC pada game ketiga ini.
Oklahoma City Thunder membuktikan dirinya tidak bisa diremehkan. Mereka membuktikan hal itu dengan mengalahkan Houston Rockets hari ini.
Thunder tampil luar biasa sekalipun terus menghadpai serbuan serangan Rockets yang juga ganas. Namun OKC bisa membandung sernagan Rockets. Dennis Schroder mencetak 29 poin, sementara Chris Paul menyelesaikan dengan 26 poin, enam rebound dan lima assist.
Houston dalam laga ini sekali lagi tanpa Russell Westbrook yang mengalami cedera. Rockets tidak tampil baik sekalipun James Harden mencetak banyak poin dalam laga ini. Pemain Rockets lainnya selain Harden yang tampil cukup baik adalah Jeff Green.
Pertandingan Thunder vs Rockets memang luar biasa. Mereka berhasil memperbaiki barisan pertahanan sekaligus membuat Rockets kelabakan dengan serangan yang mereka ciptakan.
Ya, Thunder vs Rockets masih belum selesai. Pertandingan berikutnya akan semakin menarik untuk diikuti oleh penggemar basket SBOTOP.
Trail Blazers Kalah dari Lakers
Hasil lainnya juga begitu luar biasa saat Portland Trail Blazers takluk dari LA Lakers dengan skor 116-108. Hasil ini membuat Lakers sementara unggul 2-1 atas Blazers.
LeBron James tampil luar biasa pada game ini dengan mencetak 38 poin, 12 rebound, dan delapan assist. Ditambah dukungan Anthony Davis membuat hasilnya begitu mantap bagi Lakers.
Blazers sebetulnya memberikan perlawanan melalui Damian Lillard, Carmelo Anthony dan C.J. McCollum. Namun ketertinggalan poin pada menit-menit terakhir sulit dikejar oleh Blazers. Itulah sejumlah hasil pertandingan NBA hari ini.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita BOLA BASKET dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan