Kolombia 3-2 Peru
Perebutan tempat ketiga Copa America 2021 berlangsung seru saat Kolombia berhasil mengalahkan Peru dengan skor 3-2 di Estadio Nacional de Brasilia pada Sabtu pagi (10/7/2021).
Luis Diaz menjadi penentu kemenangan di masa injury time babak kedua, dengan sebelumnya Kolombia mencetak gol pada menit ke-49 melalui Juan Cuadrado dan Luis Diaz pada menit ke-46. Sedangkan Peru mencetak gol melalui Yoshimar Yotun pada menit ke-45 dan Gianluca Lapadula pada menit ke-82.
Seandainya Kolombia gagal mencetak gol, maka pertandingan berlanjut ke adu penalti. Sedangkan hasil ini membuat Kolombia menyamai hasil Copa America 2016.
Jalannya Pertandingan
Babak pertama
Sejak kick-off babak pertama, Kolombia dan Peru sama-sama bermain hati-hati untuk membaca kekuatan masing-masing. Hal itu berlangsung sampai menit ke-6 ketika diputuskan oleh tembakan jarak jauh Yoshimar Yotun yang masih jauh di atas mistar gawang Kolombia.
Setelahnya, Kolombia berinisiatif tampil menyerang dan mulai mendominasi penguasaan bola. Kerjasama yang dibuat Juan Cuadrado dan Duvan Zapata beberapa kali mengancam lini pertahanan Peru, akan tetapi pasukan Ricardo Gareca tahu bagaimana caranya meredam setiap serangan.
Malah pada menit ke-28, Peru nyaris mencetak gol lebih dulu melalui aksi Gianluca Lapadula. Hanya saja tembakannya masih melebar dari target.
Enam menit kemudian, Kolombia melancarkan serangan balik cepat dan Luis Diaz yang sudah masuk kotak penalti Peru, nyaris memecahkan kebuntuan. Namun tembakannya bisa ditepis Pedro Gallese.
Barulah pada menit ke-45, Peru yang melancarkan skema serangan balik cepat sukses membobol gawang Kolombia melalui Yoshimar Yotun yang memanfaatkan umpan matang Christian Cueva. Skor berubah 0-1 sekaligus menjadi tanda jeda turun minum.
Babak kedua
Di babak kedua, Kolombia langsung tancap gas dan akhirnya mampu mencetak gol balasan di menit ke-49 melalui tendangan bebas Juan Cuadrado yang menembus gawang Pedro Gallese.
Setelahnya, Peru gencar melakukan serangan balasan dan bahkan mampu mendominasi penguasaan bola. Dan mereka nyaris mencetak gol kedua seandainya sepakan keras Gianluca Lapadula tidak membentur mistar gawang pada menit ke-58.
Sedang fokus menyerang, Peru malah membuka celah untuk Kolombia sehingga pasukan Reinaldo Rueda membalikkan keadaan melalui gol yang dicetak Luis Diaz.
Pemain 24 tahun itu berhasil memanfaatkan umpan jauh kiper Camilo Vargas sehingga skor menjadi 2-1 pada menit ke-66.
Dalam situasi sulit, Peru berjuang untuk menyamakan kedudukan dan mereka terus menekan Kolombia di wilayahnya sendiri. Dan akhirnya pada menit ke-83, Raziel Garcia yang menggiring bola dan melepaskan umpan lambung ke kotak penalti Kolombia, berhasil dimanfaatkan dan disundul Gianluca Lapadula sehingga skor menjadi 2-2.
Dalam situasi imbang, tampaknya pertandingan bakal berlanjut ke adu penalti karena tidak ada babak perpanjangan waktu.
Di menit-menit akhir, Kolombia bermain lebih agresif dan terus menekan lini pertahanan Peru, sampai akhirnya Luis Diaz yang melihat ruang kosong, menembakkan bola dari jarak jauh menembus gawang yang dijaga Pedro Gallese di masa injury time. Skor menjadi 3-2 dan Kolombia memastikan kemenangan penting di Copa America 2021.
Susunan Pemain
Kolombia (4-4-1-1): Camilo Vargas; Oscar Murillo, Yerry Mina (Davinson Sanchez 55′), William Tesillo, Stefan Medina; Gustavo Cuellar (Santos Borre 83′), Wilmar Barrios, Luis Diaz, Juan Cuadrado; Edwin Cardona (Yimmi Chara 45′); Duvan Zapata (Miguel Borja 55′)
Pelatih: Reinaldo Rueda
Peru (4-2-3-1): Pedro Gallese; Alexander Callens, Anderson Santamaria, Marcos Johan Lopez, Aldo Corzo (Carlos Lora 78′); Sergio Pena (Santiago Ormeno 78′), Yoshimar Yotun; Renato Tapia (Wilder Cartagena 24′), Christian Cueva (Raziel Garcia 69′), Andre Carrillo; Gianluca Lapadula
Pelatih: Ricardo Gareca
Statistik
- Dalam hal penguasaan bola, Kolombia hanya memiliki 46%, sedangkan Peru lebih dominan dengan 54%.
- Untuk jumlah tembakan, tim asuhan Reinaldo Rueda memiliki 11 percobaan dimana lima diantaranya mencapai sasaran sedangkan enam upaya lainnya jauh dari sasaran. Di sisi lain, tim asuhan Ricardo Gareca memiliki 10 percobaan dengan tiga mencapai sasaran dan tujuh jauh dari sasaran.
- Untuk jumlah sepak pojok, Kolombia memiliki enam kesempatan dan Peru memiliki dua kesempatan.
- Pertandingan ini tampaknya berjalan cukup keras karena Kolombia melakukan 18 pelanggaran yang membuahkan tiga kartu kuning, sedangkan Peru mencatatkan tujuh pelanggaran yang membuahkan dua kartu kuning.
- Kedua tim sebenarnya bermain agresif untuk mencetak gol, dengan Kolombia dan Peru sama-sama terjebak satu kali offside.
- Pertandingan ini menambah sejarah panjang rivalitas antara Kolombia dan Peru. Dengan hasil ini membuat Kolombia memiliki empat kemenangan, sekali imbang dan sekali kalah dari Peru dalam enam pertemuan terakhir.
- Dalam lima pertandingan terakhir melawan Peru, Kolombia telah mencetak 11 gol dan kebobolan empat kali.
- Dalam lima pertandingan terakhir, Kolombia menang dua kali dan kalah tiga kali.
- Sedangkan Peru memiliki dua kemenangan, sekali imbang dan dua kekalahan dalam lima pertandingan terakhir.
Man of The Match – Luis Diaz
Luis Diaz dalam performa luar biasa dan sudah menambahkan satu lagi upaya spektakuler. Bermain di posisi sayap kiri, dia mengacak-acak pertahanan Peru hingga mencetak gol pembalik keadaan di menit ke-66.
Tak hanya sampai disitu, dia juga mencetak gol penentu kemenangan di masa injury time babak kedua, yang menyegel tempat ketiga untuk Kolombia.
Hal itu membuat tim asuhan Reinaldo Rueda menyamai prestasi di Copa Centenario pada 2016. Meskipun kehilangan James Rodriguez, Kolombia memang tampil mengagumkan didukung oleh sosok Luis Diaz yang saat ini membela FC Porto.
Lahir di kota Barrancas, dekat perbatasan dengan Venezuela, Luis Diaz memiliki garis keturunan etnis Wayú, meskipun dia tidak berbicara dengan bahasa tersebut.
Pada usia 18 tahun (2015), dia membela Kolombia di Copa America of Indigenous Peoples. Timnya kalah di final dari Chile, tetapi Diaz melihat pintu terbuka untuknya setelah mantan pesepakbola Kolombia yaitu Carlos Valderrama merekomendasikannya ke Junior Barranquilla.
Diaz membantu tim Junior memenangkan gelar nasional pada tahun 2018 dan mencapai final Copa Sudamericana. Setahun kemudian, dia menandatangani kontrak dengan FC Porto, di mana pemain Kolombia seperti Falcao Garcia dan James Rodriguez pernah bermain di sana.
Pertandingan Berikutnya
Untuk pertandingan berikutnya, Kolombia akan menjalani kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan pada bulan September mendatang melawan Bolivia. Rencananya digelar di Estadio Hernando Siles.
Sedangkan Peru akan menghadapi Uruguay dalam kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan pada September mendatang di Estadio Nacional de Lima.
Jangan ketinggalan sengitnya persaingan di Copa America 2021. Simak terus prediksi kompetisi tersebut di SBOTOP.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan