Juara NBA musim ini sudah dimiliki oleh Toronto Raptors. Tim tersebut mengalahkan Golden State Warriors dalam partai final NBA. Dan untuk menyambut musim depan, sejumlah tim tengah santer untuk mempersiapkan diri. Salah satu ramai dalam pemberitaaan NBA adalah rencana pindahnya Anthony Davis ke Los Angeles Lakers.
Memang LA Lakers terlihat begitu ngebet untuk bisa kembali menjadi tim terbaik di NBA. Setelah musim lalu mereka mendatangkan LeBron James, musim ini mereka bertekad untuk mendatangkan pemain hebat lainnya yakni Anthony Davis.
Jika sampai bintang New Orleans Anthony Davis jadi bergabung ke Los Angeles Lakers, maka kekuatan tim tersebut akan makin hebat. Bukan mustahil mereka juga akan menjadi favorit kuat untuk menjuarai NBA musim depan.
Memnag untuk mendapatkan Davis, Lakers harus berkorban cukup besar. Beberapa pemainnya juga harus dilego ke New Orleans.
Akan tetapi yang pasti hal ini akan menjadikan nuansa persaingan NBA di musim depan akan makin seru. Anthony Davis sendiri sudah lama juga ingin merasakan menjadi juara NBA.
Hal tersebut akan kecil peluangnya bisa terwujud jika dirinya masih di klub lamanya. Tapi jika bergabung dengan Lakers, hal itu mungkin bisa lebih mudah untuk direalisasikan.
Rencana keluarnya Davis dari New Orleans Pelicans memang sudah terendus cukup lama. Pada bulan Januari lalu, niat itu mulai muncul di media. Padahal saat itu dirinya masih memiliki kontrak 1,5 tahun.
Saat itu manajemen New Orleans, terutama GM Dell Demps, menolak permintaan agar Davis dijual ke klub lainnya. Penolakan Demps tentu saja wajar. Dirinya tak ingin timnya kehilangan salah satu pemain bintangnya.
Setelah Demps digantikan oleh David Griffin, situasinya berubah. Dirinya lebih takut jika pemain ini keluar dari klub sebagai pemain bebas sehingga klub tidak mendapatkan kompensasi apapun. Walaupun Griffin sendiri tetap mencoba menahan Davis, tapi upayanya itu agaknya tidak berhasil. Karena itu Griffin melakukan apa yang menurutnya harus ia lakukan. Jadi pemain bintang ini tidak harus menunggu sampai musim panas 2020 untuk pindah.
Tentu bergabung dengan Lakers juga bisa menjadi pilihan yang bagus. Sebab tim tersebut juga memiliki ambisi untuk menjadi juara.
Duet Davis-LeBron James
Agaknya Anthony Davis memang perlu suasana baru. Di klubnya sekarang, waktu bermainnya memang cenderung berkurang. Jika pada empat bulan pertama 2018-19, dirinya bermain sekitar 37 menit, maka dirinya terakhir hanya bermain sekitar 22 menit saja.
New Orleans berusaha keras agar pemainnya ini tidak sampai pindah. Tapi agaknya upaya itu tidak berhasil dan nampkanya bakal menjadi suratan takdir jika Davis harus berpindah klub.
Tapi Davis jelas senang jika ini menjadi kenyataan. Sebab hal itu sudah merupakan keinginannya sejak dulu. Dia ingin berganti klub baru agar bisa mendapatkan suasana baru. Mungkin dengan begitu performa pemain ini juga akan lebih meningkat.
Tentu yang juga banyak ditunggu adalah bagaimana duet antara Anthony Davis dengan LeBron James. Selama ini LeBron nampak kurang mendapatkan sokongan dari pemain yang memiliki kemampuan sepadan. Jika Davis jadi bergabung maka dirinya bisa menjadi partner yang sama-sama hebat.
Pengorbanan Lakers untuk menduetkan kedua pemain ini memang tidak mudah. Untuk mendapatkan Davis, Lakers harus mengirim Brandon Ingram, Josh Hart dan Lozo Ball ke New Orleans.
Sebelumnya Lakers gagal mencapai kesepakatan dengan Davis pada batas waktu perdagangan pada Februari lalu. Baik Davis dan James diwakili oleh agen yang sama, yakni Rich Paul. Tapi kini nampaknya kesepakatan ini tak akan terhentikan lagi.
Jika kedua pemain ini bersatu dalam satu klub, Lakers bisa meneruskan mimpinya untuk bisa menjadi klub terbaik NBA musim depan. Davis bisa pelengkap sempurna bagi LeBron.
Mungkin masih terlalu dini memprediksi performa Lakers untuk musim depan. Tapi banyak penggemar SBOBET akan turut menanti kehadiran kedua pemain ini bermain dalam satu klub.
Lakers terlihat berusaha begitu keras agar bisa kembali ke panggung utama NBA. Mereka tentu tak boleh mengalami lagi hasil buruk musim lalu.
Apalagi LeBron juga tidak muda lagi. James memiliki empat musim lagi dalam kontraknya dengan Lakers dan ketika kontraknya berakhir, pemain ini akan berusia 38 tahun. Karena itu, Lakers harus secepatnya agar bisa mewujudkan tim impian agar bisa kembali disegani di kancah NBA.
Ya, NBA musim depan pasti akan lebih seru. Setelah tumbangnya Golden State Warriors dari tampuk juara, mereka kini pun akan berusaha meningkatkan kekuatannya. hal yang sama akan dilakukan oleh tim NBA lainnya dalam menyongsong musim NBA 2019/2020 mendatang.
Tentu saja ini baru awal. Masih akan banyak berita menarik lainnya seputar perpindahan maupun perekrutan pemain baru NBA. Anda bisa mengikutinya terus di sini.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita BOLA BASKET dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan