Chelsea vs Crystal Palace
Laga “Derby London” akan tersaji di akhir pekan nanti. Adalah tuan rumah The Blues Chelsea yang akan menjamu The Eagles Crystal Palace di Stamford Bridge – London dalam lanjutan Liga Premier Inggris 2019/2020 matchday 12 pukul 19.30 malam WIB.
Setelah bermain imbang 4-4 kontra Ajax tengah pekan ini di ajang lanjutan Uefa Champions League, Chelsea mengincar poin penuh akhir pekan nanti. Upaya 3 poin Chelsea jelas tidak akan bisa didapatkan dengan mudah. Pasalnya tim tamu akan tampil habis-habisan untuk menghentikan catatan tak pernah menang dalam 3 pertandingan terakhir. Sehingga dapat dipastikan laga yang dipimpin oleh wasit asal Inggris, Mike Dean ini berjalan panas sejak menit pertama.
Kevin Oghenetega Tamaraebi Bakumo-Abraham atau yang dikenal dengan Tammy Abraham tetap akan menjadi andalan lini depan The Blues Chelsea. Catatan 9 gol dari 11 penampilan di pentas Liga Premier Inggris 2019/2020 menempatkan sosok 22 tahun sebagai salah satu “Rising Star” musim ini. Gaya bermain ngotot dan finishing sempurna membuat banyak fans menyebut Tammy Abraham dengan “The Next Drogba”.
Sempat absen akibat cedera April 2019 lalu, Callum Hudson Odoi mulai kembali mendapatkan menit bermain. Winger berusia 19 tahun ini diyakini akan kembali menjadi andalan The Blues ketika menjamu The Eagles akhir pekan nanti.
Pemain yang tampil impresif dan menjadi incaran banyak tim besar Eropa ini diharapkan dapat segera menemukan bentuk terbaik. Musim ini, Odoi masih tampil 222 menit (5 pertandingan) di ajang Liga Premier dan belum sekalipun sukses mencetak gol. Namun Odoi merupakan pemuncak daftar assist terbanyak Chelsea di ajang Liga Premier Inggris 2019/2020.
Sementara tim tamu kemungkinan besar akan mengandalkan kecepatan Jordan Ayew di sektor serangan. Tampil di kandang lawan membuat The Eagles dipercaya akan tampil sedikit lebih bertahan dan mencoba menyerang melalui situasi serangan balik cepat atau set-piece.
Mantan penyerang Aston Villa dan Swansea berusia 28 tahun ini juga telah menciptakan 4 gol dari total 10 (795) penampilan di ajang Liga Premier Inggris 2019/2020.
Selain Ayew, The Eagles masih berharap banyak pada mantan winger Manchester United, Wilfred Zaha. Pemain asal Pantai Gading ini masih “krisis gol” setidaknya hingga matchday 11 Liga Premier Inggris. Zaha diharapkan dapa segera menemukan ketajamannya dan membawa Crystal Palace mencuri angka dari Stamford Bridge – London akhir pekan nanti.
Pada pertandingan terakhir di ajang Liga Premier Inggris, Chelsea sukses membawa pulang 3 angka ketika melakoni lawatan ke Vicarage Road melawan Watford (3/11) dinihari WIB kemarin.
Meskipun tampil di kandang lawan, Chelsea mampu tampil lebih dominan. Anak asuh Frank Lampard mampu unggul terlebih dahulu melalui Tammy Abraham (5’) dan Christian Pulisic (55’). Sebelum tuan rumah mampu memperkecil kedudukan 2-1 melalui gol pinalti Gerard Deulofeu (80’).
Sementara tim tamu, The Eagles Crystal Palace menelan hasil negatif pada pertandingan terakhir (3/11) malam WIB kemarin. Dukungan penuh sekitar 25 ribu penonton yang memadati Selhurst Park belum mampu membantu Crystal Palace untuk raih hasil positif.
The Eagles harus takluk dengan skor 0-2 saat menjamu The Foxes Leicester City. Sempat bermain imbang tanpa gol di paruh pertama. Crystal Palace yang hanya menguasai 47% ball possession harus kebobolan pada menit ke-57’ melalui gol Caglar Soyuncu. Sebelum akhirnya tim tamu Leicester City menyempurnakan kemenangan melalui gol Jamie Vardy 2 menit sebelum bubaran (88’).
Melihat data-data di atas, seharusnya The Blues Chelsea akan keluar sebagai pemenang. Selain memiliki kualitas materi skuad yang jauh lebih baik. Chelsea juga akan memperoleh dukungan penuh publik Stamford Bridge – London. Akan tetapi, bukan tidak mungkin Crystal Palace mampu membuat kejutan dan membungkam publik Stamford Bridge akhir pekan nanti.
Head to Head
Selalu sukses memenangi 3 pertemuan terakhir jelas akan menjadi modal anak asuh Frank Lampard untuk mengamankan 3 poin pekan ini. Kekalahan terakhir Chelsea atas Crystal Palace di Stamford Bridge terjadi pada April 2017 lalu. Saat itu, Chelsea harus mengakui keunggulan tim tamu dengan skor tipis 1-2.
Sempat unggul cepat melalui gol Fabregas (5’), Crystal Palace mampu “Come Back” dengan menciptakan 2 gol balasan melalui Wilfred Zaha (9’) dan Christian Benteke (11’). Pada musim 2017/2018, Chelsea juga kembali kalah (14/10/2017) di Selhurst Park dengan skor sama 1-2.
Namun, usai 2 kekalahan beruntun, Chelsea mampu meraih 3 kemenangan. Secara berturut-turut adalah menang 2-1 (11/3/2018), 3-1 (4/11/2018) dan terakhir 1-0 di Selhurst Park (30/12/2018).
Total kedua tim telah 35 kali berhadapan di seluruh ajang kompetisi. Chelsea sukses menaklukan Crystal Palace 20 kali. Sementara The Eagles hanya 6 kali mengalahkan The Blues. 9 pertemuan sisa berakhir dengan hasil imbang (Draw). Bukan hanya itu, Chelsea juga masih sangat dominan dari segi produktivitas gol. Chelsea telah 60 kali membobol gawang Crystal Palace. Sementara The Eagles hanya 30 kali membobol gawang lawan.
Pada musim 2019/2020 ini, Chelsea tampil cukup mengejutkan dan mampu menempati urutan 4 klasemen sementara. Di bawah arahan Frank Lampard, Chelsea telah mengantongi 23 poin atau unggul 6 poin dari Arsenal di posisi 5. Sementara Crystal Palace masih tertahan di papan tengah dengan mengantongi 15 poin dari 11 pertandingan.
Tips Taruhan
Chelsea vs Crystal Palace | 1X2 Chelsea @1.33 | |
9 November 2019, 19:30 WIB |
Skor 2-0 pantas untuk kemenangan The Blues Chelsea
PENJELASAN SINGKAT TENTANG NILAI () TARUHAN KAMI: | |||
---|---|---|---|
= €20 (SANGAT YAKIN) | = €10 (YAKIN) | = €5 (CUKUP YAKIN) |
Disclaimer: Odds telah sesuai pada saat penulisan.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan