Mencari aksi seru lainnya?

SBOTOP memiliki banyak hal untuk Anda

Kunjungi www.sbotop.com
untuk melihat game menarik dan penawaran eksklusif

Untuk informasi lebih lanjut:
Email kami di [email protected]

KUNJUNGI SEKARANG

SBOTOP APP Welcome Freebet – ID
Gareth Bale & Puiyi
FULHAM-WIDE-ID
PROMO-WIDE-ID
previous arrow
next arrow
 

La Liga: Eibar Tahan Imbang Villarreal Tanpa Gol

Eibar 0-0 Villarreal

Tak terasa La Liga telah melewati pertengahan musim, dimana pada pekan ini La Liga memasuki pekan ke-18. Pada pekan ke-18 tersebut ada pertandingan antara Eibar vs Villarreal. Pertandingan antara kedua tim papan bawah tersebut berakhir dengan skor imbang 0-0 tanpa gol yang tercipta.

Pertandingan antara Eibar vs Villarreal berlangsung di Stadion Municipal de Ipurua pada hari Minggu (06/01/2019) malam hari WIB. Pertandingan antara Eibar vs Villarreal tampaknya memang tidak terlalu menjadi daya tarik bagi para pecinta sepak bola di seluruh dunia. Pasalnya selain kedua tim tersebut bermain di dalam liga yang didominasi oleh Barcelona dan duo Madrid, baik Eibar maupun Villarreal sejauh ini belum menunjukkan performa terbaiknya sehingga dapat dianggap sebagai tim yang cukup kuat di La Liga.

Namun di sisi lain, Villarreal tampaknya mengalami penurunan performa pada musim ini dibandingkan dengan musim lalu. Bagaimana tidak, musim lalu Villarreal berhasil finish di posisi 5 besar. Sedangkan sejauh ini dalam musim sekarang, pasukan Luis Garcia Plaza tersebut terperosok di klasemen papan bawah.

Pertandingan antara Eibar vs Villarreal tampak berjalan cukup monoton. Pada pertandingan tersebut tidak ada tim yang benar-benar mendominasi sepanjang pertandingan. Baik Eibar maupun Villarreal sama-sama menguasai bola secara bergantian dan saling menciptakan peluang walau tidak ada sama sekali yang menghasilkan gol. Bermain dengan menggunakan formasi 4-4-2, tim tuan rumah cukup impresif sepanjang pertandingan.

Hanya saja, mereka tidak bermain dengan efisien sehingga tidak mampu menciptakan gol sama sekali ke gawang Villarreal. Namun jika dilihat dari statistik yang ada, Eibar lebih unggul ketimbang Villarreal. Bisa dilihat dari segi pengusaan bola serta jumlah operan yang dihasilkan. Eibar berhasil mendapatkan 54 persen penguasaan bola serta menciptakan 419 operan. Sementara Villarreal hanya mampu mendapatkan 44 persen penguasaan bola serta menciptakan 368 operan.

Menggunakan formasi 4-2-3-1 dengan mengandalkan Gerard Moreno sebagai ujung tombak, Villarreal cukup kesusahan untuk menembus barisan pertahanan tim tuan rumah. Beberapa kali juga Eibar mencoba melakukan serangan ke dalam barisan pertahanan tim tamu pada menit-menit awal babak pertama namun tak ada satu pun peluang yang berhasil berbuah gol bagi tim tuan rumah.

Begitu juga dengan Villarreal, tim tamu seringkali bermain secara bertahan dan memainkan barisan pertahanan yang sangat rapat sehingga membuat Eibar cukup frustasi dibuatnya. Babak pertama pun di antara kedua pelatih belum ada inisiatif untuk melakukan pergantian pemain sehingga babak pertama berjalan dengan cukup monoton, tanpa ada gol yang tercipta dari kedua tim.

Memasuki menit-menit akhir babak pertama, kedua tim masih berusaha untuk mencetak gol agar dapat unggul terlebih dahulu, namun apa daya, usaha-usaha yang mereka lakukan tak ada satu pun yang berbuah hasil gol. Babak pertama antara Eibar vs Villarreal pun hanya menghasilkan skor imbang tanpa gol.

Babak kedua

Memasuki babak kedua, Villarreal mengalami hal yang tidak terlalu bagus. Pasalnya salah satu pemain mereka ada yang terkena kartu kuning dari wasit. Ia adalah Ramiro Funes Mori. Pemain bertahan Villarreal tersebut harus terkena kartu kuning lantaran melakukan sebuah pelanggaran. Kartu kuning tersebut tentu membuat Ramiro Funes Mori harus berhati-hati di sisa waktu babak kedua yang masih panjang.

Satu jam pertandingan berjalan, masih belum ada gol yang tercipta di antara Eibar maupun Villareal. Dari kedua pelatih pun akhirnya berinisiatif untuk mengatur ulang strategi timnya dengan melakukan beberapa pergantian pemain. Jose Luis Mendilibar menarik keluar Ivan Ramis pada menit ke-66 dan memasukkan Paulo Oliveira. Jose Luis tampaknya ingin lebih merapatkan barisan pertahanan di babak kedua ini dan secara tidak langsung lebih bermain aman dari Villarreal dengan melakukan pergantian pemain pada posisi bertahan.

Memasuki menit ke-70, gol pun tak kunjung hadir dalam pertandingan antara Eibar vs Villarreal. Kali ini Luis Garcia Plaza ingin melakukan pergantian pemain dengan menarik keluar Santi Cazorla dan memasukkan Karl Toko Ekambi. Eibar pun lagi-lagi melakukan pergantian pemain dengan memasukkan Gonzalo Escalante yang menggantikan Joan Jordan. Pergantian pemain tersebut pun belum berpengaruh terhadap kedua tim. Baik Eibar maupun Villarreal belum mampu menciptakan gol di sisa waktu babak kedua ini.

Memasuki 15 menit akhir pertandingan, kedua tim semakin banyak melakukan pergantian pemain demi berusaha untuk mencetak keajaiban di menit-menit akhir pertandingan. Dari kubu Villarreal memasukkan Manu Trigueros dan Carlos Bacca, sementara pada kubu Eibar memasukkan Enirque Garcia Martinez. Namun tetap saja, pergantian pemain tersebut tak mampu membuahkan hasil gol hingga pertandingan berakhir. Skor tetap 0-0.

Berkat hasil imbang tersebut, saat ini Eibar berada di posisi 12 dengan total 22 poin.. Sementara Villarreal berada di posisi 17 dengan total 17 poin.

Susunan pemain:

Eibar (4-4-2): Asier Riesgo, Cote, Arbilla, Ramis, Pena, Cucurella, Jordan, Diop, Orellana, Charles, Enrich.

Villarreal (4-2-3-1): Sergio Asenjo, Mario, Ramiro Funes, Victor Ruiz, Alfonso Pedraza, Javi Fuego, Caseres, Chukwueze, Fornals, Cazorla, Gerard Moreno.

Pertandingan Selanjutnya

Eibar akan berhadapan melawan Barcelona pada 14 Januari nanti. Sedangkan Villarreal akan bertanding melawan Espanyol di Copa del Rey.

Sejumlah pertarungan menarik akan tersaji di Copa del Rey. Anda bisa menyimaknya di sini.

●●●

Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan

Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan

Ikuti kami di Facebook, Twitter, Instagram dan Youtube

Tinggalkan komentar

Chat Langsung