Dilaporkan forward Cleveland Cavaliers melakukan perpanjangan kontrak dengan Cleveland Cavaliers untuk durasi empat tahun senilai 120 juta US dollar. Apa pengaruh perpanjangan kontrak ini bagi Cavaliers? Bisakah Cavs tampil bagus di musim kompetisi 2018/2019 seperti yang dilakukannya musim lalu?
Seperti diketahui pecinta taruhan basket SBOBET, musim lalu Cleveland Cavaliers berhasil menembus babak final NBA. Namun sayangnya tim ini kalah di babak final dengan skor 4-0 dari Golden State Warriors.
Selepas itu, Cleveland juga kehilangan pebasket andalannya, LeBron James yang pindah ke LA Lakers. Kepindahan tersebut membuat banyak yang memperkirakan prestasi Cleveland di NBA musim 2018/2019 akan menurun. Benarkah prediksi ini?
Tentu waktu yang akan menjawabnya. Namun setidaknya klub ini masih memiliki Kevin Love. Perpanjangan kontrak yang dilakukannya akan membuatnya tinggal lebih lama di klub tersebut.
Love memang pemain penting bagi Cleveland. Di NBA musim lalu dirinya menghasilkan rata-rata 17,6 poin per pertandingan. Memang angka tersebut menurun jika dibandingkan dengan kompetisi NBA musim 2016 dimana pemain ini rata-rata bisa menghasilkan 19 poin per pertandingan. Namun tetap saja, Kevin Love adalah pemain pilar Cleveland. Pelatih Tyronn Lue tentu tak ingin pemain andalannya pindah mengikuti jejak LeBron dan perpanjangan kontrak menunjukkan keseriusan Cavs menjadikan pemain ini dalam rencana jangka panjangnya.
Kevin Love mengaku senang atas perpanjangan kontrak tersebut. Dirinya mengucapkan terimakasih kepada jajaran manajemen Cleveland yang telah memberinya kepercayaan.
“Saat saya pindah ke sini beberapa tahun lalu, saya sudah berkomitmen untuk berada di sini dalam jangka panjang. Saya juga berkomitmen dengan kultur kita untuk memainkan permainan bagus di setiap pertandingan. Dan saya pikir kita telah memiliki tim yang menggambarkan hal itu,” ungkap Love.
Memang sejak pindahnya James, Cleveland tak ingin pemain pilar lainnya hilang. Maka perpanjangan kontrak Love ini menjadi upaya besar mereka untuk mengamankan pemain berusia 29 tahun ini.
Sebelum bergabung dengan Cleveland, Kevin Love bermain untuk Minnesota Timberwolves sejak 2008 sampai 2014. Baru pada 2014, pemain tersebut bisa direkrut oleh Cavs. Sejauh ini, Kevin Love juga punya prestasi mentereng. Prestasi terbaiknya jelas saat ikut membawa Cleveland Cavaliers juara NBA 2016.
Selain itu, Kevin Love juga pernah lima kali masuk NBA All Star, termasuk di dua musim terakhir (2017 dan 2018).
Tepatkah Memperpanjang Kontrak Kevin Love?
Ada yang setuju dan juga ada yang kontra dengan perpanjangan kontrak ini. Pihak yang kontra menilai apa yang dilakukan Cavaliers ini beresiko besar. Sebab melihat apa yang diperlihatkannya musim lalu, penampilan Kevin Love justru mengalami penurunan.
Pihak yang tidak yakin akan perpanjangan kontrak Love ini bisa berdampak baik bagi Cavs, membandingkannya dengan apa yang terjadi dengan Los Angelese Clippers saat memperpanjang kontrak Blake Griffin musim lalu. Sekalipun Griffin adalah pebasket yang bagus, namun kenyataannya pemain tersebut tak mampu membawa Clippers berprestasi cemerlang. Dan mulai musim depan Griffins akan bermain untuk Detrit Pistons.
Tentu dengan perpanjangan kontrak tersebut Cavs menaruh harapan besar terhadap Kevin Love. Tapi jika kita telusuri lebih jauh, Love memang sedang tidak berada dalam kondisi terbaiknya.
Saat terakhir kali memperkuat Timberwolves di musim 2013/2014, Love rata-rata bisa menghasilkan 26,1 point, 12,5 rebound dan 4,4 assist. Namun kini jumlah poin yang dihasilkan Love jauh dari angka itu.
Memang ada pembelaaan bahwa evaluasi tak cukup hanya melihat dari torehan poin. Sebab peran Love memang lebih banyak sebagai pendukung LeBron James di musim-musim sebelumnya. Sehingga hal itu diduga juga berdampak terhadap menurunnnya poin yang didapatkan oleh Love.
Diharapkan dengan pindahnya LeBron James, maka hal itu bisa mengembalikan performa Kevin Love sehingga pebasket ini bisa kembali mencetak banyak poin.
Namun bagi sebagian pengamat basket menilai perpanjangan kontrak ini belum perlu dilakukan. Sebab Kevin Love sendiri masih terikat kontrak dengan klub tersebut hingga beberapa musim ke depan. Dengan kata lain, perpanjangan kontrak itu tak berarti apa-apa.
Menurut pengamat basket, yang lebih baik dilakukan Cleveland adalah menunggu apa yang bisa dilakukan Kevin Love pada musim ini. Jika memang performa Love bagus, barulah perpanjangan kontrak itu bisa dilakukan. Dengan begitu, Cleveland bisa mendapatkan kepastian apakah pemain ini memang layak untuk diberi perpanjangan kontrak dengan nilai besar.
Apalagi jika menilai usia Kevin Love yang sekarang sudah 29 tahun. Nantinya Love akan terikat kontrak hingga usia lebih dari 30 tahun. Dengan begitu, dikhawatirkan penampilan Love justru akan makin menurun.
Memang bisa saja kekhawatiran itu ditepiskan. Bagi penggemar Kevin Love, perpanjangan kontrak ini berarti wujud kepercayaan klub terhadap pemain ini. Tentu pemain yang diberikan kepercayaan akan berusaha untuk mengembalikan kepercayaan itu dengan penampilan terbaik.
Tentu saja masih perlu pembuktian apakah perpanjangan kontrak Kevin Love ini bisa berdampak bagus bagi Cleveland atau tidak. Ya, kita tunggu saja perkembangannya di blog SBOBET ini.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita BOLA BASKET dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan