Brighton & Hove Albion 0-3 Arsenal
Arsenal semakin serius dalam perebutan gelar Premier League di musim ini, bertandang ke Falmer Stadium, The Gunners berhasil mengalahkan Brighton dengan skor telak, 3-0 pada Sabtu (6/4) malam WIB. Tiga gol Arsenal dicetak oleh Bukayo Saka, Havertz dan Trossard.
Akan menghadapi pekan padat, Arsenal turun dengan skuad utamanya di pertandingan melawan Brighton, Havertz kembali dipercaya sebagai ujung tombak dan diapit oleh Bukayo Saka dan Gabriel Jesus yang harus merubah posisinya ke sebelah kiri.
Smentara itu, Brighton kembali memainkan Welbeck di lini depan, sebelumnya mantan pemain Arsenal tersebut tidak bermain sejak awal laga di pertandingan Brighton melawan Brentford di tengah pekan lalu. Welbeck pun disupport oleh Adingra, Moder dan Enciso dalam formasi 4-2-3-1.
Permainan berlangsung sangat ketat di awal babak pertama, Arsenal kesulitan membongkar pertahanan Brighton meski mereka sepenuhnya menguasai pertandingan. Baru di menit ke-33 mereka bisa menciptakan gol setelah Gabriel Jesus dilanggar oleh Lamptey di dalam kotak penalti.
Bukayo Saka yang menjadi algojo tidak menyia-nyiakan peluang tersebut dan berhasil membuat Arsenal unggul 1-0. Tertinggal satu gol, Brighton lebih keluar untuk menyerang, di menit ke-43 mereka nyaris menyamakan kedudukan setelah tendangan Enciso bisa digagalkan oleh David Raya.
Skor 1-0 untuk keunggulan Arsenal pun bertahan hingga babak pertama berakhir. Di babak kedua, Arsenal tetap memegang kendali permainan, gol kedua pun hadir di menit ke-62, Jorginho yang melakukan tusukan di sisi kiri pertahanan Brighton berhasil melepaskan umpan tarik.
Kai Havertz yang diplot sebagai false nine berhasil menyambut umpan tersebut dan merubah skor menjadi 2-0, Arsenal semakin tidak terkejar. Brighton semakin kesulitan untuk bisa memperkecil keadaaan, usaha mereka selalu sia-saia dan berhenti di sepertiga akhir lapangan.
Sialnya mereka malah kembali kebobolan di menit ke 86, Brighton yang terus melakukan serangan mendapatkan kejutan serangan balik dari Arsenal. Trossard yang baru masuk di babak kedua menggantikan Gabriel Jesus berhasil mencatatkan namanya di papan skor sekaligus mengukuhkan kemenangan Arsenal.
Skor 3-0 pun bertahan hingga akhir laga, atas hasil tersebut Arsenal naik ke puncak klasemen Premier League dengan raihan 71 poin. Mereka masih menunggu Liverpool yang akan bertanding melawan Manchester United malam ini dan hasil pertandingan tersebut akan penting untuk posisi mereka di klasemen.
Player of The Match – Kai Havertz
Kai Havertz semakin nyaman berposisi sebagai false nine dalam taktik Mikel Arteta, pemain Jerman tersebut bahkan sampai membuat Gabriel Jesus tergusur ke posisi winger. Dalam pertandingan ini, Kai berhasil mencetak satu gol untuk membuat Arsenal mengambil alih posisi puncak klasemen.
Susunan pemain
Brighton (4-2-3-1): Verbruggen; Lamptey, Van Heckey, Dunk, Estupinan; Baleba, Gross; Adingra, Moder, Enciso; Welbeck
Manajer: Robert De Zerbi
Arsenal (4-3-3): Raya; White, Saliba, Magalhaes, Zhincenko; Rice, Jorginho, Odegaard; Saka, Gabriel Jesus, Havertz
Manajer: Arteta
Match Highlights
33′ GOL – ARSENAL – Gabriel Jesus dijatuhkan di kotak penalti dan membuat Arsenal unggul setelah algojo Bukayo Saka berhasil menuntaskan tugasnya dengan baik.
62′ GOL – ARSENAL – Arsenal berhasil menggandakan keunggulan setelah sontekan Kai Havertz berhasil merobek jala Brighton.
86’ GOL – ARSENAL – Arsenal semakin menjauh dengan mencetak gol ketiga setelah skema serangan balik yang mampu dimaksimalkan oleh Trossard.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan