Arsenal 3-2 Benfica
Bermain di Stadio Geogios Karaiskaki, Arsenal harus berjuang keras untuk menyegel kemenangan 3-2 atas Benfica di pertandingan leg kedua babak 32 besar Liga Europa dini hari tadi (26/2/2021).
The Gunners membutuhkan kemenangan karena pada leg pertama yang digelar di Stadio Olimpico (Roma, Italia), hasilnya adalah 1-1. Untungnya sang kapten Pierre-Emerick Aubameyang mencetak gol jelang pertandingan usai, situasi yang membalikkan keadaan sekaligus menyingkirkan Benfica dari kompetisi.
Jalannya Pertandingan
Babak pertama
Dengan imbang 1-1 di leg pertama, tim asuhan Mikel Arteta sangat membutuhkan kemenangan, atau hasil imbang tanpa gol sudah cukup untuk meloloskan mereka ke putaran berikutnya. Sejak peluit kick-off, Arsenal yang bertindak sebagai tuan rumah langsung tancap gas mengejar gol awal.
Raksasa London bermain agresif dan terus-menerus menggempur lini pertahanan Benfica, namun tidak membuahkan hasil karena pasukan Jorge Jesus bermain disiplin dalam menjaga gawang mereka.
Meskipun begitu, wakil Portugal sempat beberapa kali mengejutkan tim tuan rumah dengan serangan balik cepat, yang tentunya masih bisa dicegah untuk menjadi gol.
Dalam fokus menyerang, akhirnya Arsenal memiliki peluang emas. Dimana Bukayo Saka yang sedang menggiring bola, melepaskan umpan akurat pada Pierre-Emerick Aubameyang yang sudah dalam posisi menguntungkan dan saat bola ditembakkan, kiper Benfica gagal mengantisipasinya dan gol. Skor 1-0 untuk Arsenal di menit ke-21.
Tertinggal lebih dulu, Benfica tertekan namun mencoba bangkit dengan melakukan beberapa serangan membahayakan di wilayah Arsenal. Dan benar saja, pada menit ke-43, Diogo Goncalves melepaskan tembakan keras ke arah pojok atas gawang yang dijaga Bernd Leno dan gol. Skor menjadi 1-1 dan bertahan sampai jeda istirahat.
Babak kedua
Di babak kedua, Arsenal kembali mencoba mencetak gol cepat di awal pertandingan, dan akhirnya itu terjadi saat Aubameyang mendapat umpan matang dan menjebol gawang yang dijaga Helton Leite untuk kedua kalinya. Namun wasit menganulir gol tersebut karena sang kapten sudah dalam posisi offside.
Sedang fokus menyerang, Arsenal mendapat serangan kejutan dari Benfica. Bermula dari Helton Leite yang melepaskan umpan jauh terukur ke lini depan, Dani Ceballos yang dalam posisi bagus justru gagal mencegah laju bola. Situasi tersebut menguntungkan Benfica karena Rafa Silva mendapat bola liar dan membuatnya berhadapan satu lawan satu dengan Bernd Leno. Tak pikir panjang, dia pun mengecoh Leno dan menceploskan bola ke gawang The Gunners. Skor berbalik 1-2 pada menit ke-61.
Kebobolan dua gol membuat Arsenal terancam gagal lolos, dan Mikel Arteta menginstuksikan para pemainnya untuk total menyerang. Dan strategi itu terbukti benar, karena Kieran Tierney mencetak gol penyama kedudukan setelah mendapatkan assist dari Willian. Pada menit ke-67, skor menjadi 2-2.
Dengan agregat 3-3, Arsenal masih dalam situasi terancam karena mereka kalah gol tandang, setelah dua gol tersebut pun mereka semakin gencar mencetak gol, hal yang cukup memberi tekanan pada Benfica.
Harapan The Gunners terjawab jelang akhir pertandingan, Saka yang menguasai bola, melepaskan umpan lambung pada Aubameyang yang posisinya tidak terjaga. Striker asal Gabon itu melompat dan menyundul bola, dan gol. Pada menit ke-87 Arsenal mencetak gol ketiga sekaligus membalikkan keadaan.
Setelah gol tersebut, pasukan Jorge Jesus terpaksa bermain lebih ofensif, tapi melihat menit tersisa dan rapatnya pertahanan Arsenal, tim tamu gagal menambah gol sampai peluit panjang dibunyikan. Skor 3-2 bertahan dan Arsenal berhak ke babak 16 besar Liga Europa.
Susunan Pemain
Arsenal (4-2-3-1): Bernd Leno; Hector Bellerin (Alexandre Lacazette 78′), David Luiz, Gabriel Magalhaes, Kieran Tierney; Dani Ceballos (Thomas Partey 63′), Granit Xhaka; Emile Smith Rowe (Willian 63′), Martin Odegaard (Mohamed Elneny 90′), Bukayo Saka (Callum Chambers 90′); Pierre-Emerick Aubameyang
Pelatih: Mikel Arteta
Benfica (3-5-2): Helton Leite; Jan Vertonghen, Lucas Verissimo, Nicolas Otamendi; Alejandro Grimaldo (Nuno Tavarez 85′); Adel Taarabt (Gabriel Pires 58′); Diogo Gonçalves, Pizzi (Everton 58′), Julian Weigl (Gian-Luca Waldschmidt 90′); Haris Seferovic (Darwin Nunez 57′), Rafa
Pelatih: Jorge Jesus
Statistik
- Pada shoot on target, Arsenal memiliki lima percobaan, sedangkan Benfica memiliki dua percobaan.
- Untuk jumlah shoot, tim tuan rumah memiliki 10 dengan lima diantaranya adalah off-target, sedangkan tamunya memiliki enam dimana empat diantaranya adalah off-target.
- Dalam hal ball possession, Arsenal memiliki 53%, sedangkan Benfica memiliki 47%.
- Untuk jumlah sepak pojok, Arsenal memiliki satu peluang, sedangkan Benfica memiliki catatan serupa.
- Pertandingan ini tampaknya berjalan cukup keras, karena Arsenal mencatatkan 10 pelanggaran, sedangkan Benfica hanya mencatatkan tiga pelanggaran namun memiliki satu kartu kuning.
- Arsenal telah mencapai babak 16 besar Liga Europa dalam tiga dari empat musim tampil di kompetisi ini, dengan satu-satunya pengecualian adalah pada musim 2019-20 (tersingkir pada babak 32 besar).
- Benfica mengalami kekalahan Liga Europa pertama mereka sejak Februari 2020 melawan Shakhtar Donetsk (2-1), mengakhiri rekor delapan pertandingan tak terkalahkan di kompetisi tersebut.
- Pierre-Emerick Aubameyang telah mencetak gol dalam tujuh dari delapan pertandingan piala terakhirnya untuk Arsenal (total 10 gol dengan lima di Piala FA, empat di Liga Europa dan satu di Community Shield), hanya gagal mencetak gol melawan Benfica di leg pertama.
- Hanya Trent Alexander-Arnold (20) yang memiliki lebih banyak assist di antara pemain Inggris untuk klub Premier League di semua kompetisi sejak awal musim lalu daripada Bukayo Saka (18), menyusul dua assistnya melawan Benfica.
- Kieran Tierney menjadi pemain Skotlandia pertama yang mencetak gol untuk Arsenal dalam kompetisi besar Eropa sejak Willie Young melawan Gothenburg pada Maret 1980 di perempatfinal Winners Cup.
- Bernd Leno membuat penampilan ke-100 untuk Arsenal di semua kompetisi, menjadi pemain Jerman kelima yang mencapai tonggak sejarah ini untuk The Gunners setelah Jens Lehmann (200), Per Mertesacker (221) Mesut Ozil (254) dan Shkodran Mustafi (151).
Pertandingan Berikutnya
Untuk pertandingan berikutnya, Arsenal akan bertandang ke King Power Stadium untuk menghadapi Leicester City pada Minggu malam (28/2/2021) dalam lanjutan Premier League.
Sedangkan Benfica akan menjamu Rio Ave dalam lanjutan Primeira Liga Portugal pada Rabu depan (3/3/2021).
Jangan ketinggalan sengitnya persaingan di Liga Europa. Simak terus prediksi kompetisi tersebut di SBOTOP.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan