Dortmund memang dikenal sebagai salah satu tim Bundesliga yang mampu mengorbitkan sederet pemain muda dalam beberapa decade terakhir. Mereka mampu menciptakan bintang-bintang baru tanpa harus mengeluarkan banyak uang.
Dengan kebijakan ini, kekuatan dari Borussia Dortmudn tidak dapat dipandang sebelah mata. Tim Bundesliga Jerman itu mampu bersaing di kancah domestic maupun Eropa (UEFA Champions League).
Pada musim 2019/2020 ini, Borussia Dortmund juga tidak mengalami banyak perubahan. Di bawah arahan pelatih Lucien Favre, mereka sepertinya telah sukses memoles banyak pemain-pemain muda potensial.
Tim yang bermarkas di Signal Iduna Park ini dipenuhi oleh sosok pemain muda dengan talenta luar biasa. Performa pemain-pemain muda ini pun mampu mencuri perhatian sepanjang musim 2019/2020.
Tidak heran jika kini begitu banyak klub besar di Eropa yang memantau para pemain muda Dortmund. Pastinya nilai jual pemain-pemain muda Dortmund melonjak secara signifikans. Nah, inilah beberapa pemain muda Dortmund di musim 2020/2021 yang diprediksi akan ‘meledak’!
Erling Braut Haaland
Sosok Erling Haaland memang sempat menghebohkan dataran Benua Biru, Eropa. Dia mampu menunjukan aksi fantastis di pentas UEFA Champions League 2019/2020. Striker muda Norwegia itu tampil sangat tajam meskipun tampil bersama tim ‘semenjana’, RB Salzburg.
Bersama dengan RB Salzburg di paruh musim pertama, Erling Haaland memastikan jika musim debutnya di ajang UEFA Champions League sangatlah berkesan. Striker andalan Salzburg itu mengawali 4 laga dengan menciptakan total 8 gol ditambah dengan 1 assist.
Haaland pun menuntaskan musimnya sebagai top skor kedua di pentas UEFA Champions League 2019/2020 (10 gol) di bawah Robert Lewandowski.
Dia pun memutuskan untuk hengkang menuju Borussia Dortmund di bursa transfer musim dingin, Januari 2020 lalu. Haaland telah mengemas 13 gol dan 2 assist hanya dalam 15 penampilan. Ini merupakan bukti jika dia pasti sanggup beradaptasi secara cepat di kompetisi yang jauh lebih kompetitif.
Sang striker memang dibekali dengan fisik atletis, pergerakan agresif di 1/3 daerah lawan dan yang tidak kalah penting adalah kualitasnya untuk mencari celah. Terutama untuk menjebol gawang lawan dengan begitu banyak cara.
Kini, hanya masalah waktu sebelum akhirnya dia menuju klub raksasa. Kabarnya, Manchester United dan Real Madrid terus memantau perkembangannya. Kedua tim juga digadang-gandang cukup ngebet untuk mendapatkan jasa Haaland.
Jadon Sancho
Wonderkid Borussia Dortmund berikutnya adalah Jadon Sancho. Sosok winger muda yang melakoni musim 2019/2020 dengan begitu luar biasa.
Winger berpaspor Inggris ini mampu menyelesaikan musim 2018/2019 dengan begitu mengesankan. Namun di musim ini, dia pun memperlihatkan perkembangan pesat. Baik dari catatan golnya dan membuatnya berada di level baru.
Jadon Sancho mampu memecahkan rekor assist tertinggi dalam skuad Dortmund dengan catatan total 16 assist. Bukan hanya itu, Sancho juga telah sukses menciptakan 17 gol di ajang Bundesliga Jerman. Jadi jumlah golnya kini adalah 33 hanya dalam 32 penampilan.
Tidak sedikit pula yang masih ragu jika dirinya merupakan sosok pemain dengan talenta dan potensi terbesar saat ini. Dia pun kini menjadi salah satu pusat ‘saga transfer’ yang turut melibatkan salah satu tim besar asal Inggris, Manchester United.
Prospeknya untuk dapat bermain bersama dengan pemain bintang seperti Bruno Fernandes atau Anthony Martial merupakan sesuatu hal yang dapat menghambar perkembangan karirnya.
Seandainya kepindahan tersebut gagal, atau Jadon Sancho justru memilih sebaliknya. Dia masih ada di musim luar biasa bersama dengan Borussia Dortmund. Dia juga bermain bersama dengan pemain bintang lain. Sebut saja seperti sang kapten Marco Reus maupun striker muda potensial Dortmund, Erling Haaland. Akhirmya, harus diakui jika dia memang mempunyai talenta dan bakat luar biasa. Pemain jebolan akademi Manchester City ini sudah memperlihatkan bukti jika dia dapat sukses dalam kondisi apapun.
Jude Bellingham
Gelandang muda Birmingham City, Jude Bellingham akan menjadi salah satu pemain Borussia Dortmund musim depan. Judi Bellingham diboyong Borussia Dortmund dengan mahar transfer 25 juta poundsterling. Nilai tersebut memecahkan rekor transfer termahal untuk seorang pemain 17 tahun. Bellingham akan terikat kontrak 5 tahun di Signal Iduna Park.
Judi Bellingham memang menjadi incaran beberapa klub besar. Seperti salah satunya adalah Manchester United. Akan tetapi, Bellingham memutuskan untuk bergabung bersama Dortmund lantaran dia memperoleh jaminan menit bermain lebih banyak di Jerman.
Musim lalu, Jude Bellingham tampil 41 kali dan 32 diantaranya menjadi starter di pentas Championship Division Inggris. Bellingham mencatatkan 4 gol dan 2 assist. Dengan rata-rata akurasi passing tiap game adalah 18,0 (75%). Dia juga mempunyai catatan dribble success 61% dengan duel won rata-rata 50% per-match. Bellingham juga cukup kuat dalam bertahan dengan rataan intersep per-laga 0,7 dan tekel 2,2.
Performa impresif inilah yang membuat Jude Bellingham menjadi ikon Birmingham City dalam waktu sangat singkat. Dia pun juga memberikan keuntungan besar dari segi finansial Birmingham City. Meskipun sejauh ini dia belum memberikan 1 pun gelar. Menarik untuk dinantikan, bagaimana performa Bellingham bersama Dortmund musim depan?
Ketiga pemain merupakan sosok andalan Dortmund di musim 2020/2021. Pemain-pemain muda ini diyakini akan bersinar dan menjadi salah satu bintang baru di masa depan.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan