AS Roma 0-2 Real Madrid
Pertandingan ke-5 dalam babak fase grup Liga Champions ini bisa jadi merupakan pertandingan untuk tim meraih poin penentu untuk lolos ke babak selanjutnya. Di dalam grup G hasil tak terduga didapatkan oleh Real Madrid saat bertandang ke markas AS Roma. Pasukan Santiago Scolari tersebut berhasil menang atas tim tuan rumah dengan skor 2-0 sekaligus menjadikannya berada di puncak klasemen. Untuk skor babak pertama adalah 0-0 dan ini sesuai dengan prediksi SBOBET sebelumnya yang meramalkan hasil imbang.
Pertandingan antara AS Roma vs Real Madrid diselenggarakan di Stadion Olimpico pada hari Rabu (28/11/2018) pkl 03:00 WIB. Secara tidak terduga, Real Madrid yang sedang mengalami keterpurukan di laga domestik berhasil mengalahkan tim tuan rumah dalam laga lanjutan liga champions dini hari tadi. Kemenangan tersebut tentu menjadi hal yang positif bagi Gareth Bale dkk untuk menatap pertandingan ke depannya, baik di laga domestik maupun di kompetisi liga champions. Berkat gol dari Gareth Bale pada menit ke-47 dan juga gol dari Lucas Vazquez pada menit ke-59, Real Madrid sudah dipastikan dapat melaju ke babak 16 besar liga champions.
Jalannya Pertandingan
Laga berjalan cukup ketat di antara kedua tim di Stadion Olimpico. Dari penguasaan bola, Real Madrid berhasil mendapatkan 60 persen penguasaan bola dimana jumlah tersebut lebih banyak dari AS Roma. Walau begitu, AS Roma tampak tampil sangat agresif dengan formasi 4-2-3-1 pada menit-menit awal babak pertama.
Laga baru berjalan tujuh menit, tim tuan rumah berhasil mengancam gawang Real Madrid lewat Aleksandar Kolarov. Mantan pemain Manchester City tersebut berhasil melewati Vazquez lalu melepaskan tendangan ke arah gawang Real Madrid. Sayangnya, tembakan tersebut masih melebar di sisi gawang Thibaut Courtois.
Real Madrid bukannya tanpa perlawanan di markas AS Roma, beberapa kali pasukan Santiago Scolari melakukan serangan hingga pada menit ke-21 Real Madrid berhasil mendapatkan peluang yang sangat berarti. Luka Modric yang melepaskan tembakan membentur Karim Benzema sehingga kiper AS Roma, Robin Olsen terpaksa harus melakukan penyelamatan gemilang agar tidak masuk ke gawang AS Roma.
Pada menit ke-23, giliran AS Roma yang mengancam gawang Real Madrid. Patrick Schick, mantan pemain Sampdoria tersebut melakukan tendangan tepat ke arah gawang Courtois setelah berhasil menerima umpan manis dari Kolarov. Sayangnya, tendangan Schick masih dapat mudah diselamatkan oleh mantan kiper Chelsea tersebut.
AS Roma pun tak berhenti disitu untuk membuat Courtois kerepotan. Pada menit ke-34, lagi-lagi Schick mendapatkan kesempatan emas. Tendangannya masih dapat dihalau oleh Courtois sehingga terjadi bola muntah. Kolarov yang berhasil memanfaatkan bola muntah tersebut tidak dapat menyelesaikannya menjadi sebuah gol. Tembakannya masih melebar di sisi gawang Thibaut Courtois.
Hingga pertandingan babak pertama berakhir, tak ada satu pun gol yang tercipta dari kedua tim tersebut. Skor 0-0 bertahan hingga turun minum.
Pada babak kedua, Real Madrid tampil lebih agresif dari babak pertama. Laga baru berjalan satu menit saja, pasukan Santiago Solari tersebut berhasil mencetak gol lewat Gareth Bale pada menit ke-47. Gol tersebut berawal dari blunder yang dilakukan Fazio saat hendak memberikan umpan balik kepada Robin Olsen. Sayangnya umpan tersebut kurang apik sehingga mampu dimanfaatkan oleh Gareth Bale yang langsung melesatkan tendangan yang tak mampu dijangkau oleh Robin Olsen. Skor 1-0 membuat Real Madrid unggul sementara atas tim tuan rumah.
Dua menit selang gol dari Bale, Real Madrid hampir berhasil menambah gol kembali. Pada menit ke-49, skema serangan balik dari Real Madrid sangat berhasil sehingga menyisakan satu lawan satu antara Gareth Bale dengan Robin Olsen. Namun sayangnya, pergerakan dari Gareth Bale masih kalah cepat dari Robin Olsen sehingga kiper tersebut berhasil melakukan penyelamatan apik sehingga menggagalkan Real Madrid untuk mencetak gol keduanya.
Real Madrid mencoba untuk mencari aman dengan berusaha untuk mencetak gol keduanya dari tim tuan rumah. Hingga akhirnya pada menit ke-59, Real Madrid berhasil mencetak gol keduanya berkat gol dari Lucas Vazquez. Gol tersebut berawal dari umpan silang yang dilakukan oleh Gareth Bale mengarah ke Benzema. Benzema lalu melanjutkan bola tersebut kepada Vazquez lewat sundulan, sehingga Vazquez berhasil menyelesaikan bola tersebut dan masuk ke gawang Robin Olsen. Skor 2-0 membuat Real Madrid semakin unggul atas tim tuan rumah.
Setelah berhasil unggul 2 gol atas tim tuan rumah, Real Madrid bermain aman agar tidak kejebolan dari tim tuan rumah. AS Roma bahkan sempat frustasi karena sulit untuk menembus barisan pertahanan Real Madrid yang sangat ketat tersebut. Hingga laga memasuki menit ke-90, tak ada lagi gol yang tercipta dari kedua tim. Skor 2-0 bertahan hingga akhir pertandingan.
Dengan hasil tersebut maka Real Madrid berhasil memimpin klasemen grup G dengan total 12 poin. Sementara itu AS Roma berada di posisi 2 dengan total 9 poin.
Berikut susunan pemain dari kedua tim :
AS Roma (4-2-3-1) : Olsen, Florenzi, Manolas, Fazio, Kolarov, Cristante, N’Zonzi, Under, Zaniolo, El Shaarawy, Schick.
Real Madrid (4-3-3) : Courtois, Carvajal, Varane, Ramos, Marcelo, Modric, Llorente, Kroos, Vazquez, Benzema, Bale.
Pertandingan Selanjutnya
Selepas pertandingan ini, AS Roma akan menghadapi Inter Milan pada 3 Desember mendatang. Sedangkan Real Madrid akan berhadapan melawan Valencia pada pertandingan Liga Spanyol.
Ikuti terus info taruhannya di SBOBET.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan